KP HCCM Kepri: Pemerintah Kota Batam Menyerahkan 1400 Sertifikat Halal BPJPH Kemenag RI Dari HCCM Batam
Batam, 13 Oktober 2023 – Puluhan pengusaha UMKM Batam sudah memenuhi Aula Lantai IV Pemko Batam. Wajah bahagia dan ceria tergambar jelas di raut masing-masing para UMKM yang di dominasi para ibu-ibu, rupanya mereka akan menerima Sertifikat Halal produk-produk mereka yang diproses oleh Pendamping Proses Produk Halal Center Cendekia Muslim (P3H HCCM) Batam dalam program Sertifikasi Halal Gratis (SEHATI) BPJPH Kemenag RI. Sertifikat Halal ini sudah diproses oleh pendamping HCCM sejak bulan april 2023, lalu dan sudah mendapatkan Ketetapan Fatwa Halal dan Nomor Sertifikat Halal dari BPJPH Kemenag RI, Kamis, (12/10/2023).
“Selamat ya Bapak Ibu Sertifikat Halal sudah terbit, jangan disalah gunakan ya, semoga menambah kepercayaan konsumen dan menjadikan usahanya makin maju dengan Sertifikat Halal masing-masing,”ujar Affu Andris selaku Kepala Perwakilan HCCM Kepri.
Dalam laporannya, dihadapan Walikota Batam yang diwakili Sekretaris Daerah Pemko Batam yakni Bapak H. Jefridin serta Kepala Kemenag Batam Bapak H Zulkarnain, menyampaikan bahwa penyerahan 1.400 Sertifikat Halal ini di Fasilitasi oleh Pemko Batam dalam 4 Tahap penyerahannya.
“Ini Tahap ke II, Tahap I sudah kita kita serahkan 2 pekan yang lalu di Kecamaan Sagulung juga bersama Pak Sekda. Insha Allah Ada 2 Tahap lagi penyerahanya yakni untuk UMKK Kecamatan Nongsa dan Sei Beduk, dan terakhir Kecamatan Belakang Padang. Totalnnya ada 1400 Sertifikat Halal pada tahun ini saja. Terimakasih Pemko Batam dan terimakasih Bapak Sekda dan Bapak Kemenag Batam yang hadir dan berkesempatan bersama UMKM kita,” terang Affu Andris.
H. Jefrdin dalam sambutannya menegaskan bahwa Pemko Batam tetap hadir dan konsisten untuk UMKM Batam, selaras dengan program Walikota Batam untuk meningkat ekonomi dari sektor UMKM.
“Ini luar biasa sekali HCCM terimakasih ya, sudah berjalan dengan baik kepada sahabat saya, Pak Affu, jangan ragu apapun kebutuhan untuk UMKM, Pemko Batam siap untuk memfasilitasinya. Surati kami, Insha Allah kita upayakan semaksimal mungkin memfasilitasinya. Pemko batam mendukung 1000 persen utk kemajuan UMKM batam dalam berusaha dan naik kelas,” ujar H Jefridin.
Pemerintah Kota (Pemko) Batam mendukung program Sertifikasi Halal Gratis (SEHATI) dari Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) Kementerian Agama Republik Indonesia. Kedepannya, Pemko Batam juga akan mensinergikan program SEHATI ini dengan pelatihan packaging yang ada di Dinas Koperasi dan UKM Kota Batam. Sehingga pelaku UMKM di Kota Batam dalam menjalankan usahanya sempurna, karena bukan hanya sudah mengantongi sertifikat halal tapi dari segi kemasan produk sudah baik.
"Saya atas nama Wali Kota Batam mengapresiasi dan berterimakasih kepada Halal Center Cendekia Muslim yang telah mendorong program pemerinah ini. Atas nama Pemerintah Daerah, Saya seribu persen mendukung program ini, bagaimana ke depan program ini terlaksana dengan baik di Kota Batam," ujar Jefridin.
Ia menuturkan untuk program SEHATI ini Pemerintah menargetkan sepuluh juta sertifikat se-Indonesia. Sementara untuk di Kota Batam hingga tahun 2024 nanti ada delapan ribu sertifikat halal. Pemko Batam akan mendukung, agar target tersebut dapat tercapai. Sehingga sesuai ketentuan seluruh pelaku UMKM di Kota Batam sudah mengantongi sertifikat halal.
"Seperti yang sudah disampaikan oleh Pak Affu tadi, bahwa pada tahun 2024 seluruh produk usaha harus memiliki sertifikat halal. Kalau UMKM tidak memiliki Sertifkat Halal maka akan dikenakan sanksi yaitu sanksi tertulis, sanksi denda dan sanksi penarikan produk. Tentunya Kita harus mendukung program Pemerintah ini, Saya minta camat dan lurah berkoordinasi dengan Pak Affu sehingga pelaku UMKM di Kota Batam produknya sudah bersertifikat halal," Papar pria asal Selat panjang ini.
Ditempat yang sama juga, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Batam, Zulkarnain Umar menyampaikan ucapan terimakasih kepada Halal Center Cendekia Muslim yang sudah memfasilitasi pelaku UMKM Kota Batam. Kepada Pemko Batam, Ia juga mengucapkan terimakasih karena terus bekerjasama dengan Kementerian Agama, terutama dalam produk sertifikasi halal.
Kantor Kemenag Kota Batam menurutnya juga memiliki Satgas halal yang juga memfasilitasi pengurusan Sertifikasi halal ini. Satgas halal akan melakukan pengecekan secara random terhadap sertifikat yang dimiliki apakah asli dan terdaftar di BPJPH. Jika ada yang mencoba memalsukan akan ada tindak pidananya. Semoga usaha Bapak/Ibu sukses, karena usaha kuliner di Batam menjadi primadona. Tolong dijaga kualitas makanan, agar berkah dan mendapat keuntungan.