Pembukaan AKSI CENDEKIA 2024 , Lomba Pendidikan untuk Tingkat TK/RA dan SD/MI Se-Kabupaten Sijunjung

Pembukaan AKSI CENDEKIA 2024 , Lomba Pendidikan untuk Tingkat TK/RA dan SD/MI Se-Kabupaten Sijunjung
Pembukaan AKSI CENDEKIA 2024 , Lomba Pendidikan untuk Tingkat TK/RA dan SD/MI Se-Kabupaten Sijunjung
Pembukaan AKSI CENDEKIA 2024 , Lomba Pendidikan untuk Tingkat TK/RA dan SD/MI Se-Kabupaten Sijunjung
Pembukaan AKSI CENDEKIA 2024 , Lomba Pendidikan untuk Tingkat TK/RA dan SD/MI Se-Kabupaten Sijunjung

Sijunjung, 28 November 2024 – Kegiatan AKSI CENDEKIA 2024 secara resmi dibuka di Lapangan Perguruan Islam Cendekia Muslim, Kabupaten Sijunjung. Acara pembukaan ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Bupati Sijunjung yang diwakili oleh Kepala Bidang Kesejahteraan Sosial (Kabid Kesra), serta Kabid PAUD dan tim dari Dinas Pendidikan Kabupaten Sijunjung. Turut hadir pula Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sijunjung, juri, serta tamu undangan yang berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.

AKSI CENDEKIA 2024 merupakan rangkaian kegiatan lomba yang ditujukan untuk tingkat TK/RA dan SD/MI se-Kabupaten Sijunjung. Kegiatan ini akan berlangsung selama tiga hari, mulai dari 28 hingga 30 November 2024. Tujuan utama dari acara ini adalah untuk memperkenalkan dan mengembangkan potensi peserta didik dalam bidang pendidikan dan syiar Islam, sekaligus memberikan wadah bagi anak-anak di tanah Lansek Manih dan Sumatera Barat untuk menunjukkan kemampuan terbaik mereka.

Acara dimulai dengan sambutan dari MC, Ustadzah Nia, yang turut memandu rangkaian kegiatan pembukaan. Dalam sambutannya, Bupati Sijunjung yang diwakili oleh Kabid Kesra mengungkapkan harapan agar kegiatan ini dapat memperkuat sinergi antara pendidikan dan syiar Islam, sekaligus mendukung kemajuan pendidikan di Kabupaten Sijunjung.

AKSI CENDEKIA 2024 mencakup berbagai lomba yang diperuntukkan bagi anak-anak tingkat TK/RA dan SD/MI, dengan harapan bahwa melalui lomba-lomba tersebut, generasi penerus di Kabupaten Sijunjung dapat semakin mengenal dan mengamalkan ajaran Islam dalam kehidupan sehari-hari.

Dengan kegiatan ini, Pemerintah Kabupaten Sijunjung berharap dapat memajukan dunia pendidikan di daerah, serta semakin memperkuat nilai-nilai Islam di tengah masyarakat, baik di tingkat lokal maupun provinsi.