SAH! SUDAH HALAL KAWASAN WISATA AIR HITAM KERENG BANGKIRAI

Palangkaraya, 14 Juni 2023 - Penyerahan sertifikat halal/NIB bagi pelaku usaha kawasan wisata air hitam Kereng Bangkirai kota Palangkaraya berlangsung semarak dan hikmat di tribun Wisata Air Hitam Kereng Bangkirai. Menurut Kepala Perwakilan Halal Center Cendekia Muslim (HCCM) Kalteng Nanang Fahrurrazi para pelaku usaha tampak bahagia, Sabtu, 10/06/2023.
“Alhamdulilah destinasi wisata air hitam Kereng Bangkirai sudah ada kuliner halal”, imbuhnya.
Lebih lanjut dijelaskannya penyerahan kali ini sangat spesial karena sertifikat diserahkan oleh para pejabat pemangku kepentingan, misalnya hadirnya Kepala Dinas Koperasi dan UMK Kalteng, Kepala Balai BBPOM Palangkaraya, Bank Indonesia Kalteng, Dinas Pariwisata kota Palangkaraya, dan ormas Karang Taruna Kalteng. Dimana para pelaku usaha sangat senang bisa berdekatan bahkan berfoto dengan tokoh-tokoh penting dalam dunia UMKM tersebut.
“Terimakasih untuk berbagai pihak kami ucapkan atas bantuan dan dukungannya, Kadis Dinkop UMK Kalteng ibu Norhani, S.Sos, M.AP, BI Kalteng pak Magfur dan pak Budhi, Kepala BBPOM Palangkaraya pak Drs. Safriansyah, Apt, M.Kes, Kadis Dinas Pariwisata kota Palangkaraya bu Iin Idris, Ketua Karang Taruna Kalteng, bung Candra Ardinata, Lurah Kereng Bangkirai pak Fitri, Ketua RT Wisata Kereng Bangkirai pak Sudir. Para Pendamping Halal Team Halal Center Cendekia Muslim Kalteng,” ” Jelas Nanang.
" terlaksananya kegiatan penyerahan sertifikat halal kepada 130 UMKM kawasan Wisata Kereng Bangkirai ini adalah berkat kerjasama, kolaborasi, sinergi berbagai pihak diatas." lanjut Nanang.
Adapun tujuan diadakannya kegiatan ini, adalah untuk silaturahmi dan syukuran atas terbitnya sertifikat halal para pelaku usaha UMKM kawasan wisata Air Hitam Kereng Bangkirai, dan juga sebagai bentuk support kita kepada UMKM agar maju dan terus berkembang demi terwujudnya destinasi Wisata Halal Kawasan Wisata Air Hitam kota cantik Palangkaraya sekaligus didukung dengan adanya progam keamanan pangan yang aman, bermutu, layak, dan halal dari BPOM yang tentunya akan dapat menambah daya tarik minat wisatawan baik dalam maupun luar kota Palangkaya berwisata, yang pada akhirnya dapat meningkatkan perekonomian UMKM setempat, masyarakat, bangsa dan negara termasuk mensukseskan program menjadi industri halal nomor satu dunia tahun depan.
Harapan kami kerjasama, kolaborasi dan sinergi dalam membantu UMKM kedepannya dapat terus terjalin dengan baik dan semakin erat. Terutama dalam legalitas Usaha, Halal, Ijin Edar. Selanjutnya kegiatan dilanjutkan dengan susur danau Air Hitam Kereng Bangkirai Bersama para tamu dan pendamping proses produk halal HCCM Kalteng sambil menyantap hidangan yang disediakan. Ditempat yang sama, Kepala Dinas Koperasi dan UMK Kalteng Norhani menjelaskan pihaknya selalu mendukung UMK naik kelas berbasis digital. Termasuk soal legalitas halal.
“Kami menghimbau selalu kepada UMKM untuk terus meningkatkan kualitasnya terutama legalitas-legalitas yang perlu ada agar bisa naik kelas,” tukas Norhani.
Sementara itu dari kepala BBPOM Palangkaraya Safriansyah menambahkan masalah pangan makanan dan minuman adalah menyangkut hajat manusia, oleh karenanya perlu untuk menciptakan pangan yang aman, layak dan bermutu.
“ Keamanan pangan adalah menjadi salah satu tugas kita bersama mewujudkannya, karena menyangkut hajat hidup orang banyak. Terkait sertifikasi halal ini kami mendukung sepenuhnya agar semua produk bersertifikat halal, memiliki juga ijin edar dari BPOM/ dinkes agar distribusi produknya menjangkau pasar yang lebih luas,” tukas Syafriansah. Lebih lanjut pihaknya sudah melakukan upaya untuk mempermudah soal perizinan tersebut dengan menyediakan satu fasilitator satu UMK untuk mendampingi kepengurusan ijin edar baik MD/ML dengan nama program UMK Berdikari.
Sementara itu dari Bank Indonesia Kalimantan Tengah, melalui Magfur menyampaikan rasa gembira dan support kegiatan yang membantu UMKM, pihaknya selalu mendukung program pemerintah, termasuk pihaknya mendukung program rogram Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (BBI) dan Bangga Berwisata di Indonesia (BBWI) 2023. Harapnya di Destinasi Wisata Kereng Bangkirai menjadi tempat wisata yang memiliki kuliner yang halal sehingga dapat menarik minat wisatawan lebih banyak lagi.